Di Indonesia, Catering dikenal juga dengan sebutan Jasa Boga.
Usaha ini biasanya terdiri dari sebuah Tim yang terdiri dari orang-orang yang bekerja di Divisi Pembelian Bahan Baku, Divisi Dapur, Divisi Pengiriman, Divisi Pemasaran, Divisi Administrasi dan Divisi Manajemen.
Tim sebuah Jasa Catering bisa besar atau kecil.
Bisa terdiri dari banyak divisi, atau hanya beberapa divisi saja.
Semuanya tergantung seberapa banyak pelanggan mereka, seberapa besar kapasitas dapur mereka, dan masih banyak lagi hal-hal lainnya yang mempengaruhi besar kecilnya sebuah Tim Catering.
Kata 'catering' sendiri berasal dari bahasa inggris 'cater' yang artinya menyiapkan makanan dan menyajikannya untuk umum.
Orang-orang yang melakukan itu disebut 'caterer'.
JENIS-JENIS CATERING MENURUT MASYARAKAT
Yang akan saya bicarakan di sini adalah jenis-jenis catering berdasarkan pemahaman masyarakat umum dan bagaimana mereka biasa menyebutnya.
Jadi ini bukan berdasarkan pendapat para ahli.
Biasanya, masyarakat umum menyebutkan jenis catering berdasarkan tempat di mana catering itu berada atau atau area pelayanannya. Ada juga yang membedakannya berdasarkan jenis atau sifat pelayanannya.
Misalnya, ada yang disebut Catering Hotel, Catering Restoran, Catering Industri, Catering Transportasi, Catering Pernikahan, Catering Rumahan, Catering Harian, Catering Sekolah, Catering Rumah Sakit, Catering Sehat, Catering Nasi Bento, Catering Penjara, Catering Rumah Jompo, dan Catering Yatim Piatu.
Nah, lalu apa maksud sebutan-sebutan itu?
OK. Saya akan beberkan satu-satu.
Apa yang dimaksud dengan Catering Hotel?
Catering ini biasanya disediakan oleh pihak hotel untuk melayani tamu hotel.Bisa disediakan oleh pihak hotel sendiri atau bekerjasama dengan pihak ketiga, yaitu Jasa Penyedia Catering dari luar hotel.
Apa yang dimaksud dengan Catering Restoran?
Catering ini disediakan oleh Restoran yang biasanya sudah punya nama.
Dan client-nya bisa dari berbagai macam organisasi atau perorangan.
Nah, sebutan Catering Restoran ini juga agak sedikit rancu, karena sebagian masyarakat kita juga menganggap bahwa Restoran juga dimasukkan dalam kategori Jasa Catering.
Padahal dalam Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia, Catering dan Restoran jelas dibedakan. Pajaknya aja beda.
Tapi, ya sudahlah.
Saya nggak akan membahas ini, karena nanti malah jadi panjang-lebar.
Lagipula saya bukan ahli perpajakan.
Apa yang dimaksud dengan Catering Industri?
Catering Industri adalah Catering yang pelanggannya pegawai-pegawai yang bekerja di kawasan industri atau di perusahaan-perusahaan.
Biasanya, penyajian makanan dan minumannya sudah diporsikan.
Jadi pihak Jasa Catering menyediakan makanan dan minuman dalam wadah tertentu kepada perusahaan, sebanyak jumlah pegawai di perusahaan tersebut.
Tapi, banyak juga Catering Industri yang modelnya prasmanan.
Jadi pihak Catering menyediakan makanan dan minuman secara prasmanan di meja pelayanan di dalam ruang makan yang sudah disediakan oleh perusahaan, di mana pada saat istirahat, para pegawai menuju ke ruang makan tersebut dan makan sepuasnya.
Bahkan, sekarang, sejak adanya kemajuan teknologi, terutama dengan adanya aplikasi mobile, maka perusahaan-perusahaan sudah mulai beralih ke model penyediaan catering berbasis aplikasi.
Perusahaan hanya melakukan top-up sejumlah uang ke akun para pegawai di Aplikasi Catering yang kemudian bisa digunakan oleh para pegawainya untuk memesan makanan dan minuman sesuai selera masing-masing pegawai.
Lalu pihak Catering akan mengirimkan pesanan para pegawai tersebut pada waktu istirahat makan siang.
Apa yang dimaksud dengan Catering Transportasi?
Catering Transportasi adalah Jasa Catering yang menyediakan makanan dan minuman bagi penumpang Pesawat Terbang (Aircraft Catering), Kereta Api (Railway Catering) dan Kapal Laut (Ship Catering).
Sejauh ini hanya 3 jenis Transportasi itu yang menyediakan Catering untuk penumpangnya. Mungkin karena hanya 3 jenis transportasi ini yang seringkali menempuh perjalanan yang jauh dan memakan waktu cukup lama.
Jadi, Catering memang diperlukan agar penumpang dari 3 jenis transportasi ini tidak kelaparan sepanjang perjalanan.
Apa yang dimaksud dengan Catering Pernikahan?
Catering Pernikahan adalah jenis Jasa Catering yang biasanya hanya fokus pada pelayanan catering untuk acara pernikahan saja.
Seringkali bentuknya adalah Catering Prasmanan, atau dengan kata lain pihak Catering menyediakan makanan dan minuman di atas meja prasmanan dan tamu undangan pernikahan melayani dirinya sendiri.
Tapi ada juga pihak Catering yang menyediakan Petugas Pelayan di masing-masing meja makan untuk melayani para tamu yang ingin mengambil makanan atau minuman.
Dan ada juga yang modelnya "Piring Terbang".
Maksudnya, pihak Catering menyediakan makanan dalam piring-piring, kemudian dibagikan kepada tamu undangan pernikahan yang duduk di kursi tamu. Biasanya, model kayak gini sering digunakan di daerah pedesaan.
Apa yang dimaksud dengan Catering Rumahan?
Ini adalah sebutan untuk Catering yang usahanya dijalankan dari rumah.
Ini termasuk kategori Usaha Mikro, karena skalanya memang sangat kecil.
Biasanya, yang menjalankan adalah seorang Ibu Rumah Tangga.
Dan biasanya juga, para Ibu Rumah Tangga ini menjalankan Catering Rumahan hanya untuk sekedar menambah penghasilan keluarga.
Apa yang dimaksud dengan Catering Harian?
Catering Harian adalah jasa catering yang menggunakan sistem langganan.
Disebut "Harian" karena biasanya para pelanggan catering ini memesan catering untuk konsumsi sehari-hari.
Jadi, Paket Cateringnya dikirim tiap hari.
Catering Harian ini sering juga disebut Catering Mingguan atau Catering Bulanan, karena pada prakteknya, para pelanggan Catering Harian ini, ketika mereka berlangganan, cenderung langsung mengambil masa berlangganan selama seminggu atau sebulan.
Contoh catering jenis ini adalah Aisy Catering.
Apa yang dimaksud dengan Catering Sekolah?
Disebut Catering Sekolah karena para pelanggannya adalah Sekolahan.
Jadi begini, anggap aja ada beberapa Sekolahan yang memesan makanan dan minuman setiap hari kepada Penyedia Jasa Catering.
Makanan dan minuman itu bisa saja untuk Para Guru atau Para Siswa.
Nah, karena Penyedia Jasa Catering ini spesialisasinya adalah melayani pesanan catering dari sekolahan-sekolahan, maka akhirnya dia jadi disebut Catering Sekolah.
Apa yang dimaksud dengan Catering Rumah Sakit?
Sama aja dengan Catering Sekolah.
Hanya aja, kali ini pelanggannya adalah Pihak Rumah Sakit.
Makanan dan minuman yang dipesan, bisa untuk pasien atau untuk tenaga medis yang ada di Rumah Sakit tersebut.
Apa yang dimaksud dengan Catering Penjara?
Masih sama aja dengan Catering Sekolah.
Cuma, kali ini pelanggannya adalah Pihak Pengelola Penjara.
Pesanan Cateringnya bisa untuk Para Sipir Penjara atau untuk orang-orang yang ada di dalam penjara tersebut.
Apa yang dimaksud dengan Catering Rumah Jompo?
Masih sama juga dengan Catering Sekolah.
Yang beda cuma pelanggannya.
Pelanggan Catering Rumah Jompo, ya tentu saja Para Penghuni Rumah Jompo atau Para perawat yang bekerja di Rumah Jompo tersebut.
Apa yang dimaksud dengan Catering Yatim Piatu?
Masih juga sama dengan Catering Sekolah.
Cuma, kali ini pelanggannya, ya bisa Anak-anak di Yayasan Yatim Piatu itu, dan/atau Para Pengelola Yayasan tersebut.
Apa yang dimaksud dengan Catering Sehat?
Nah, biasanya yang disebut Catering Sehat itu adalah Jasa Catering yang fokus pada orang-orang yang memiliki masalah khusus pada kesehatan.
Yang paling sering jadi pelanggan Catering Sehat adalah para penderita diabetes. Atau orang-orang yang ingin menjalani diet tertentu, seperti diet keto, diet mayo, diet paleo, dan lain-lain.
Catering tipe ini biasanya sangat mahal karena pelayanan terhadap pelanggannya sangat personal dan melibatkan minimal seorang Ahli Gizi yang memahami tentang diet-diet tersebut.
Apa yang dimaksud dengan Catering Nasi Bento?
Sebelumnya kita harus tau dulu, apa itu Bento.
Bentō atau O-bentō adalah istilah dalam Bahasa Jepang untuk bekal makanan berupa nasi beserta lauk-pauknya yang dikemas praktis dan bisa dibawa-bawa serta dimakan di tempat lain.
Orang Jepang memang punya kebiasaan membawa bentō untuk dimakan sebagai makan siang, atau makan malam, atau untuk bekal piknik.
Nah, Bentō yang merupakan budaya Jepang ini, pernah booming di Indonesia.
Nasi Bentō ini dijadikan bekal untuk anak-anak sekolah.
Biasanya, para orangtua membekali anak-anak mereka dengan nasi beserta lauk-pauknya dalam sebuah wadah khusus, agar anak-anak mereka tidak jajan sembarangan di sekolah.
Ini adalah tindakan preventif dari orangtua agar anak-anak tetap mendapatkan makanan yang sehat dan bergizi.
Tapi anak-anak mereka sering malu kalau harus membawa wadah berisi nasi beserta lauk-pauknya.
Beberapa anak di sekolahan sering mengejek teman mereka yang membawa bekal nasi dari rumah.
Nah, beberapa Penyedia Jasa Catering melihat peluang ini.
Mereka kemudian menawarkan Bentō agar anak-anak tidak lagi malu untuk membawa bekal ke sekolah.
Yang dilakukan oleh Penyedia Jasa Catering adalah menghias Nasi Bentō hingga tampak menarik dan keren.
Bahkan, anak-anak yang tadinya sering mengejek temannya yang membawa bekal, pada akhirnya jadi ikutan membawa bekal berupa Nasi Bentō ini.
JENIS-JENIS CATERING MENURUT WIKIPEDIA
Nah, yang saya bahas di atas itu adalah sebutan-sebutan dari berbagai macam Catering yang sering kita dengar di masyarakat.
Sekarang, saya akan bahas Jenis-jenis Catering menurut para ahlinya yang saya kutip dari Wikipedia.
Menurut Wikipedia, Jenis-jenis Catering ada 5, yaitu Private Catering, Catering Prasmanan, Self Service Catering, Catering Dine-in dan Catering Nasi Kotak.
Apa yang dimaksud dengan Private Catering?
Jenis Jasa Catering yang satu ini dilakukan oleh Perusahaan Catering Profesional.
Perusahaan Catering semacam ini, biasanya menyediakan seorang Pramusaji yang selalu siap untuk memberikan layanan pada sebuah meja makan.
Ini jenis Catering Super Mahal.
Biasanya, pelanggannya adalah orang-orang kelas atas, seperti Keluarga Kerajaan atau Keluarga Pengusaha Super Kaya.
Jenis pelayanan seperti ini, otomatis akan meningkatkan nilai dari suatu Penyedia Jasa Catering.
Apa yang dimaksud dengan Catering Prasmanan?
Jenis Catering ini sudah sering kita temui di masyarakat.
Biasanya, mereka menyediakan makanan dan minuman di meja prasmanan.
Dari pihak catering ada yang menyediakan Petugas/Pelayan yang ikut berada di belakang meja, yang tugasnya adalah menyajikan makanan.
Tapi ada juga Pihak Jasa Catering yang hanya berperan di balik layar.
Mereka hanya mengatur penyediaan makanan dan minuman dalam sebuah acara saja, seperti menyiapkan, mengecek dan menambahkan makanan saat sudah habis, hingga membereskan perlengkapan makan.
Apa yang dimaksud dengan Self-service Catering?
Tujuan adanya Catering jenis ini adalah untuk memberikan kesan mewah dalam melayani tamu, tapi juga bisa sekaligus menekan pengeluaran biaya.
Pihak Catering hanya akan menyediakan masakan beserta perlengkapan makan untuk Pihak Pemesan.
Selanjutnya, Pihak Pemesan sebagai pemilik acara, yang akan melayani tamunya sendiri.
Apa yang dimaksud dengan Catering Dine-in?
Pelayanan catering dine-in ini membuat Anda bagaikan memiliki restoran sendiri di dalam rumah Anda.
Catering Dine-in ini lebih cocok untuk acara-acara formal yang memiliki banyak tamu.
Apa yang dimaksud dengan Catering Nasi Kotak?
Catering Nasi Kotak adalah Penyedia Jasa Catering yang khusus hanya menerima pesanan Nasi Kotak.
Nasi Kotak adalah nasi beserta lauk-pauknya yang kemudian dikemas dalam dus berbentuk kotak.
Catering ini muncul untuk memenuhi kepraktisan penyajian, karena dalam penyajiannya tidak diperlukan seorang Petugas Pelayan Catering.
Biasanya, Nasi Kotak ini digunakan dalam acara-acara yang sifatnya untuk merayakan sesuatu atau memperingati sesuatu seperti aqiqah, sunatan, kelahiran bayi, kematian seseorang dan lain-lain.
Bisa juga untuk memenuhi kebutuhan makan peserta seminar, rapat kantor, rapat RT, rapat RW, rapat keluarga besar, rapat organisasi dan lain-lain.
(Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Jasa_boga)
Nah, selain jenis-jenis catering di atas, masih ada 2 jenis catering lagi, yaitu Outside Catering dan Inside Catering.
Sebenarnya, ini hanya sebutan Catering berdasarkan lokasi penyajiannya saja.
Apa yang dimaksud dengan Outside Catering?
Outside Catering adalah catering yang menerima pesanan makanan dimana lokasi penyajiannya beda tempat dengan lokasi dapur.
Contohnya: Catering Pesawat Terbang dan Catering Nasi Kotak.
Apa yang dimaksud dengan Inside Catering?
Inside Catering adalah catering yang menerima pesanan makanan yang lokasinya dekat dengan lokasi dapur.
Contohnya: Restoran dan Cafetaria.
Nah, itulah Pengertian dan Jenis-jenis Catering serta Penjelasannya, yang ada di sekitar kita.
Semoga pengetahuan ini bermanfaat untuk Anda semua.